Tinjauan Desain Tiket Dot Kom Versi “Mau Ke Mana” Raja Ampat
Abstract
Abstrak: Iklan adalah salah satu media promosi yang dianggap paling efektif dan ampun untuk menarik perhatian konsumen. Sering kali iklan juga membuat kesal para audience karena pada waktu audience sedang asyik menonton sebuah televisi tiba-tiba terpotong oleh adanya iklan. Akan tetapi, hal ini tidak disadari oleh audience karena iklan telah membentuk dan ikut menentukan masyarakat dalam memutuskan dan menentukan pilihan. Salah satu iklan Tiket dot com yang menarik untuk diteliti adalah iklan Tiket dot com versi “Mau ke mana, Raja Ampat” di media televisi. Iklan yang dibuat pada tahun 2013 ini memiliki tema serta konsep yang sederhana dan menarik konsumen. Tema iklan itu ialah tentang seorang pria yang merasa bosan bekerja di kantor dan ingin pergi liburan ke Raja Ampat. Nilai lebih pada iklan ini yaitu menggambarkan dua kejadian yang berbeda yaitu ruang nyata ketika karyawan dan bos sedang mengadakan rapat dan ruang mimpi ketika tiba – tiba pergi liburan ke Raja Ampat. Iklan yang mengkombinasikan hasil rekaman kamera dengan visual effects ini, selain menarik minat pelanggan serta memiliki makna bagi para konsumennya. Bagi penulis, iklan Tiket dot com ini memiliki keunikan dalam konsep serta tampilannya. Penelitian ini bertujuan untuk membahas poster menggunakan analisis tinjauan desain melalui empat tahap yakni, tahap deskripsi, tahap analisa, tahap interpretasi, dan tahap evaluasi. Tinjauan desain tersebut diharapkan dapat menjadi jembatan bagi pembaca dalam mengartikan karya poster tersebut secara lebih terperinci.
Kata Kunci: Video Iklan, Tinjauan Desain, Iklan Pemasaran.
Abstract: Advertising is one of the most effective and merciful campaign media to attract the attention of consumers. Often the ads also upset the audience because at the time the audience was engrossed watching a television suddenly cut off by the ad. However, this is not realized by the audience because the ad has formed and participate in determining the community in deciding and making choices. One of the interesting dot com Ticket ads to research is the dot com Ticket version of "Where to go, Raja Ampat" on the television media. The ad created in 2013 has a theme and concept that is simple and attract consumers. The ad theme is about a man who is bored working in the office and wants to go to Raja Ampat. More value on this ad is describing two different events that is real space when employees and the boss is holding a meeting and dream room when suddenly go on holiday to Raja Ampat. Ads that combine the recording of cameras with visual effects is, in addition to attract customers and have meaning for its customers. For authors, this dot com Ticket ad has uniqueness in concept and appearance. This study aims to discuss the poster using design review analysis through four stages namely, description stage, analysis phase, stage of interpretation, and evaluation phase. The design review is expected to be a bridge for readers to interpret the poster's work in more detail.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Ardhianto,Peter.2016.”Tinjauan Desain Pada Karya Poster: Studi Kasus Seri Poster “Marlyn Fish 2999”.Tinjauan.Program Studi Desain Komunikasi Visual , Fakultas Arsitektur dan Desain, Universitas Katolik Soegijapranata.
Effendy, Onong, Uchjana. 1992. Ilmu Komunikasi dan Praktek. Bandung. PT. Remadja Rosdakarya.
Fandy tjiptono.2005. Pemasaran Jasa. Malang : Bayu Media Publishing.
Hermawan, Agus.2013.Komunikasi Pemasaran.Jakarta.Erlangga.
Jefkins, Frank.1996. Periklanan. Jakarta:Erlangga.
Kasali, Renald.,1995, Manajemen Periklanan, Jakarta, PT. Pustaka Utama Grafiti.
Kusrianto, Adi.2007.Pengantar Desain Komunikasi Visual.Yogyakarta.
Shimp, Terence A.2014.Komunikasi Pemasaran Terpadu dalam Periklanan dan Promosi.Surabaya : Salemba Empat
DOI: https://doi.org/10.24167/tr.v1i2.1948
Refbacks
- There are currently no refbacks.
View My Stats