ANALISIS PROSES PRODUKSI PADA REDESAIN LOGO XIAOMI

Abednego Endru Hernando Sutjipto

Abstract


Aspek bernilai dari suatu merek merupakan logo. Logo wajib mewakili visi serta misi industri. Tiap merek wajib dapat menginterpretasikan kepribadian merek. Logo yang hendak diredesain baiknya terlihat sederhana serta lebih menarik agar konsumen senantiasa gampang mengidentifikasinya. Salah satu perusahaan yang melakukan redesain logo adalah Xiaomi. Setelah peluncuran logo baru Xiaomi, muncul pendapat dan kritik warganet terhadap tampilan logo baru tersebut karena hasil redesain dan biaya proses produksi yang dikeluarkan dianggap tidak sebanding. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan hasil redesain logo Xiaomi sebanding dengan proses produksinya. Dalam penelitian ini akan menggunakan metode kualitatif deskriptif dan data di dapat melalui jurnal ilmiah, website resmi, dan sumber lainnya berupa verbal maupun visual yang berhubungan dengan topik penelitian. Penelitian ini juga didukung dengan teori branding, teori logo, teori proses branding, dan teori design thinking. Pada penelitian ini akan menganalisis proses produksi redesain logo Xiaomi menggunakan teori design thinking. Berdasarkan keseluruhan analisis tersebut dapat disimpulkan bahwa proses kreatif dibalik perancangan redesain logo Xiaomi sebanding dengan hasilnya dan seberapa besar biaya yang dikeluarkan dalam perancangan tersebut.


Keywords


brand; logo; design thinking



DOI: https://doi.org/10.24167/tuturrupa.v6i1.11205

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


View My Stats