PENGARUH SLING BAG PACKAGING PRODUK EI SALTED EGG TERHADAP BRAND AWARENESS KONSUMEN

Cryshania Cryshania

Abstract


Kemasan merupakan salah satu cara produsen menyampaikan pesan produk kepada konsumen. Sejatinya, kemasan pada jaman sekarang tidak hanya digunakan sebagai pelingdung dari produk yang ada didalamnya melainkan sebagai wajah dari produk yang dipasarkan. Brand Ei Salted Egg adalah salah satu brand yang memunculkan inovasi yang menarik untuk kemasan produk makanan mereka. Brand ini menjual berbagai macam produk makanan berupa snack dengan varian rasa telur asin. Ei Salted Egg memunculkan inovasi sling bag packaging agar bisa digunakan untuk free marketing kepada konsumen. Penelitian ini akan menganalisa bagaimana pengaruh dari sling bag packaging tersebut terhadap brand awareness konsumen. Brand awareness sendiri merupakan tingkat kesadaran konsumen terhadap suatu brand. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode kualitatif dan kuantitatif dengan menyebarkan kuisioner kepada pupulasi remaja akhir. Pengaruh kemasan tersebut diteliti dengan dasar teori desain grafis meliputi warna, ilustrasi, bentuk, tipografi dan logo serta menggunakan teori brand awareness. Kemasan sling bag dari Brand Ei Salted Egg ini dapat mempengaruhi brand awareness konsumen. Melalui elemen visual yang ada didalam kemasan tersebut, konsumen dapat lebih mengenali brand tersebut.


Keywords


kemasan; brand awareness; desain grafis; analisis elemen visual



DOI: https://doi.org/10.24167/tuturrupa.v5i1.10334

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


View My Stats