Analisis Kinerja Turbin Gas MS7001EA

Valentin Andi Mulyono

Abstract


Turbin gas adalah salah satu komponen utama di dalam proses pencairan gas alam yang digunakan untuk menggerakkan kompresor pendingin sehingga kinerja dari turbin gas sangat mempengaruhi kinerja proses pencairan gas alam secara keseluruhan. Oleh karena itu, diperlukan pemantauan kinerja dari turbin gas untuk memastikan bahwa kinerjanya masih optimal dan turbin gas beroperasi dalam batas desain operasinya. Tujuan penelitian ini adalah untuk menerapkan suatu metode pemantauan kinerja turbin gas yang mencakup kinerja termodinamika dan parameter rotordinamika. Kinerja termodinamika pada turbin gas dihitung dengan menggunakan pendekatan siklus termodinamika ideal untuk turbin gas, yaitu siklus Brayton; sedangkan parameter rotordinamika dipantau melalui parameter getaran, posisi aksial rotor, dan temperatur bantalan dari turbin gas. Metode pemantuan kinerja termodinamika turbin gas ini diterapkan dengan menggunakan perangkat lunak Microsoft® Excel® untuk turbin gas MS7001EA. Data-data yang diperlukan untuk menghitung kinerja termodinamika dan untuk memantau parameter rotordinamika ini didapatkan melalui perangkat lunak P2® Explorer yang terhubung secara daring ke sensor-sensor yang terpasang pada turbin gas. Metode pemantauan kinerja ini berhasil diterapkan pada turbin gas MS7001EA sehingga bisa mendapatkan kinerja termodinamika dan parameter rotordinamika

Keywords


turbin gas; termodinamika; rotordinamika; Brayton; getaran



DOI: https://doi.org/10.24167/praxis.v4i2.3216

View My Stats | ISSN 2622-9137 (media online)