Efektifitas Kinerja Cekdam dalam Upaya Pengendalian Sedimentasi Danau Rawa Pening

Lintang Jata Angghita, Budi Santosa, Benediktus Yosef Arya Wasunimpuna

Abstract


Permasalahan sedimentasi pada tampungan air alami dan buatan merupakan permasalahan yang perlu mendapat perhatian khusus. Rawa Pening merupakan tampungan air alami yang mengalami pendangkalan dan penurunan kapasitas tampungan, sehingga kondisi tersebut harus diantisipasi mengingat banyaknya penduduk yang menggantungkan suplai air dari Rawa Pening ini terutama pada musim kemarau. Penelitian ini memiliki tujuan untuk menganalisis perubahan laju sedimentasi pada tiga anak sungai, dengan bangunan pengendali sedimen yang sudah terbangun, yang bermuara ke Rawa Pening. Untuk menganalisis laju sedimentasi pada muara anak sungai dilakukan dengan menggunakan metode USLE (Universal Soil Loss Equation). Analisis laju sedimentasi dilakukan pada kondisi pra-konstruksi dan pasca konstruksi cekdam. Verifikasi data analisis sedimentasi yang dihasilkan dilakukan dengan cara pengambilan sample air secara langsung di muara anak sungai yang dimaksud. Dari hasil yang telah dilakukan dengan adanya cekdam Legi, Cekdam Parat, dan Cekdam Sraten ini mampu mereduksi 9,27% sedimen Danau Rawa Pening.



DOI: https://doi.org/10.24167/praxis.v6i2.11550

View My Stats | ISSN 2622-9137 (media online)